SMA Budhi Warman II terpilih sebagai Mitra PPDB Online DKI Jakarta

SMA Budhi Warman II terpilih sebagai Mitra PPDB Online DKI Jakarta jalur afirmasi untuk pemegang Kartu Jakarta Pintar (KJP) dan Program Indonesia Pintar (PIP).

kjp plus

Pendaftaran bisa dilakukan di laman di https://ppdb.jakarta.go.id dengan cara melakukan aktivasi akun dengan cara klik tombol Aktivasi dilanjutkan input Nomor Peserta dan Token;mengganti PIN/Token dengan password; dan setelah aktivasi token pilih sekolah tujuan SMA Budhi Warman II Jakarta.

 

Kegiatan ini sesuai dengan Permendikbud Nomor 1 Tahun 2021 Pasal 16 :

1. Pemerintah Daerah dapat melibatkan sekolah yang diselenggarakan oleh masyarakat dalam pelaksanaan PPDB sebagaimana dimaksud dalam Pasal 12
2. Ketentuan mengenai pelaksanaan PPDB bagi sekolah yang diselenggarakan oleh masyarakat ditetapkan oleh Pemerintah Daerah sesuai dengan kewenangan.

Pergub 32 tahun 2021 pasal 22 ayat 1 : Pelaksanaan PPDB dapat melibatkan sekolah yang diselenggarakan oleh masyarakat.

Dinas pendidikan DKI Jakarta menjelaskan tujuan dari program ini sebagai berikut : Meningkatkan daya tampung melalui pelibatan Sekolah yang diselenggarakan oleh masyarakat (swasta), Melibatkan sekolah yang diselenggarakan oleh masyarakat (swasta), dan Meningkatkan kesetaraan mutu pendidikan.

SMA Budhi Warman II merupakan salah satu sekolah swasta terbaik di Jakarta. Hal ini terbukti dari existensi sekolah selama lebih dari 30 tahun. Disamping itu, SMA Budhi Warman II meraih akreditasi A selama lebih sepuluh tahun.

Kualitas SMA Budhi Warman II dapat juga dilihat dari berbagai program sekolah, keterserapan alumni di PTS dan PTN, Fasilitas yang lengkap, serta prestasi-prestasi peserta didik yang membanggakan.

Penerimaan Peserta Didik Baru SMA Budhi Warman II masih terbuka sampai dengan 10 juli 2020. Oleh karena itu, masih ada kesempatan untuk menjadi keluarga SMA Budhi Warman II Jakarta.


Print